NU Sukahurip Gelar Lailatul Ijtima' dan Lailatul Qohwatil Mubarokah, Wujudkan Kecintaan pada Rosulullah
Desa Sukahurip, 27 Desember 2025 - Pengurus Ranting NU Desa Sukahurip menggelar acara Lailatul Ijtima' yang berlangsung meriah di Musholla Al Hikmah Sukahurip pada Sabtu malam. Acara ini juga dimeriahkan dengan Lailatul Qohwatil Mubarokah Majelis Gabungan Pengurus Ranting GP Ansor Desa Bangunsari dan Desa Sukahurip.
Acara tersebut dihadiri oleh Pengurus Ranting NU Sukahurip baik Syuriah maupun Tanfidziah, perwakilan Pengurus PAC GP Ansor Kecamatan Pamarican, Ranting GP Ansor Bangunsari dan Sukahurip beserta kader (anggotanya). Kegiatan dalam acara tersebut meliputi pembacaan Maulid Al Barzanji yang diawali dengan sambutan oleh Ky. Dede Khaerudin selaku Ketua Tanfidziah Ranting NU Sukahurip.
Dalam sambutannya, Ky. Dede Khaerudin menyampaikan, "Seberapa banyak pun yang berkenan hadir dalam acara Rutinan kita ini adalah bukti bahwa NU di daerah kita masih hidup (ada), maka jangan berhenti, terus bergerak dan berkhidmah." Ujarnya. Beliau berharap dengan adanya acara tersebut, dapat semakin meningkatkan kecintaan kepada Rosulullah SAW sebagai pemilik syafa'at, serta terus terjaganya silaturahim dan kebersamaan, terutama diantara sesama Kader NU dan GP Ansor.
Pembacaan Maulid dilanjutkan dengan pembacaan Tawasul oleh Ky. Mahasim Ahmad, dan dilanjutkan dengan pembacaan 'Atiril yang diselingi dengan lantunan Qasidah dan Sholawat yang diiringi oleh Grup Hadroh Anshorus Sholawat dari Bangunsari dan Grup Hadroh Sorban Sholawat dari Sukahurip. Pembacaan maulid diakhiri dengan Mahalul Qiyam yang khidmat, dan ditutup dengan Pembacaan Do'a oleh KH. Jakaria.
Acara tersebut berlangsung dengan lancar dan penuh kekhusyukan, serta menunjukkan semangat kebersamaan dan keimanan yang kuat di kalangan jamaah. Diharapkan dengan adanya acara tersebut, masyarakat Desa Sukahurip dan sekitarnya dapat semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.
Posting Komentar untuk "NU Sukahurip Gelar Lailatul Ijtima' dan Lailatul Qohwatil Mubarokah, Wujudkan Kecintaan pada Rosulullah"